Pada tanggal 24 September 2022, Medion menerima kunjungan dari Kementerian Pertanian Republik Indonesia, Dr. drh. Nuryani Zainuddin, M.Si selaku Direktur Kesehatan Hewan serta Drs. H. Mohammad Arifin Soedjayana, M.M selaku Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Jawa Barat. Kunjungan berlangsung di pabrik Medion Cimareme, Bandung ini terlaksana dalam rangka peninjauan fasilitas Animal Health Research Center (AHRC) yang baru diresmikan tanggal 10 Mei 2022 lalu, serta peninjauan beberapa fasilitas produksi vaksin ekspor Medion lainnya. Turut hadir juga Founder Medion Jonas Jahja beserta istri, Amalia Jonas, Komisaris Medion Peter Yan serta beberapa perwakilan Top Management Medion.
Kunjungan meliputi kegiatan plant tour ke Laboratorium Trial Biological Product dan Pharmaceutical Product di gedung AHRC. Kemudian dilanjutkan dengan pemutaran video proses produksi vaksin serta plant tour ke fasilitas produksi, area quality control, dan fasilitas animal testing. Selain itu rombongan juga diajak berkunjung ke fasilitas produksi divisi plastik serta melihat proses pembuatan botol kemasan vaksin.
Berdasarkan hasil peninjauan tersebut, tim Kementerian Pertanian menyatakan bahwa fasilitas yang dimiliki oleh Medion mulai dari laboratorium penelitian, trial dan pengujian, quality control, hingga proses produksi sudah sangat baik dan juga lengkap. Selain itu tim juga terkesan dengan lingkungan sekitar pabrik yang terawat dan indah serta berharap dapat berkunjung kembali ke Medion di lain kesempatan.